KUNJUNGAN SEMENTARA UNTUK ANAK DI BAWAH UMUR (Surat Keputusan 55/2011-Peraturan untuk WNA)
Pasal 187
187. Kunjungan sementara Untuk Anak di bawah umur ..
- Kunjungan sementara anak WNA di bawah umur ke Spanyol untuk masa kunjungan kurang dari
sembilan puluh hari, dalam program bersifat kemanusiaan yang diadakan dan dibiayai oleh
institusi suatu Pemerintah, organisasi nirlaba, yayasan atau badan non-pemegang hak asuh
atau perwalian, untuk kunjugan sementara dengan tujuan pengobatan atau berlibur,
diperlukan izin dari yang memegang hak asuh atau perwalian, serta laporan positif dari
wakil kedua pemerintah atau pihak pemerintah dimana anak tersebut berniat mengunjungi.
- Persyaratan dan permintaan diatas untuk visa dianggap telah terpenuhi saat jika
persyaratan dan permintaan sesuai. Laporan tersebut akan mengacu kepada program,
persyaratan dan izin yang diperlukan untuk masa tinggal di Spanyol, kesejahteraan maupun
perlindungan hukum anak dibawah umur tersebut. Sehingga anak dibawah umur akan
terlindung dari segala resiko selama tinggal di Spanyol. Pernyataan tertulis tentang
kepulangan anak di bawah umur ke negeri asal juga diperlukan untuk menjamin bahwa
kepergian anak tersebut bukan untuk diadopsi sesuai dengan yang tertulis di butir 4,
juga bahwa biaya pulang tidak akan dibebankan kepada pemerintah Spanyol, kecuali biaya
tersebut dibayar sebelumnya oleh badan yang berwenang. Kantor Konsuler di negeri asal
anak di bawah umur tersebut memverifikasi izin yang diberikan oleh pemegang hak kuasa
atau perwalian anak tersebut, serta segala dokumen keperluannya, termasuk paspor
individual/kolektif atau lainnya dan segala dokumen perjalanan.
- Kementerian Luar Negeri, Kementerian Tenaga Kerja dan Imigrasi, dan Kementerian Dalam
Negeri berkoordinasi untuk masa tinggal anak di bawah umur dan melalui Kementerian Dalam
Negeri akan mengontrol kepulangan anak tersebut ke negeri asalnya.
- Untuk semua kasus, jika anak dibawah umur akan tinggal bersama keluarga atau individu,
orang tersebut harus menyatakan secara tertulis bahwa kunjungan anak tersebut bukan
untuk diadopsi serta perlu persetujuannya untuk membantu kepulangannya ke negeri asal.
Pasal 188. Kunjungan sementara anak warga negara asing di bawah umur untuk pendidikan
- Kunjungan sementara anak di bawah umur untuk tujuan pendidikan.
- Kunjungan sementara anak di bawah umur dengan tujuan sekolah dan berhubungan dalam
program yang dibiayai oleh Institusi Pemerintah, organisasi nirlaba, yayasan, badan lain
atau orang yang tidak memegang hak asuh atau perwalian, harus mengikuti prosedur yang
ditentukan dan mengumpulkan surat yang membuktikan bahwa anak tersebut telah diterima di
lembaga pendidikan yang diakui di Spanyol.
- Masa tinggal anak akan berakhir jika berakhir tahun ajaran dan pada saat itu dia harus
kembali ke negara asalnya kecuali jika ada kasus khusus. Jika anak dibawah umur masih
ingin melanjutkan jenjang pendidikan lebih lama maka dia harus mendaftar pada program
pendidikan yang baru.
CATATAN DAN PERSYARATAN LAINNYA
Apabila masa kunjungan kurang dari 90 hari, maka perlu membaca persyaratan visa Schengen.
Apabila masa kunjungan lebih dari 90 hari, perlu membaca persyaratan visa studi (visa
nasional). Kedutaan memiliki hak untuk meminta dokumen lebih jika dipertimbangkan perlu.
Batas waktu untuk pengumpulan dokumen tambahan yaitu 10 hari. Untuk informasi lebih lanjut
silahkan kunjungi
www.exteriores.gob.es
SILAHKAN KLIK DI SINI UNTUK PERUSAHAAN ASURANSI PERJALANAN PILIHAN KAMI
Asuransi Perjalanan wajib untuk bepergian ke Spanyol dan negara Schengen lainnya. Silakan
klik disini
untuk mendapatkan asuransi perjalanan Anda.